Microsoft Bersabar Menunggu Windows 8 Meledak
143824_luckygani Setelah di rilisnya Windows 8 dan Windows 8.1 ke public, pengguna windows versi terbaru tersebut mengalami peningkatan yang signifikan meskipun belum sampai mencapai titik yang paling memuaskan. Memang perlu waktu untuk Microsoft agar penggunanya beralih ke windows 8 dan windows 8.1, terutama pada setiap segmen dari konsumen  system operasi windows yang memiliki timeline yang berbeda-beda. Pada acara windows on location yang berlokasi di kuta, Bali pada tanggal 14-15 November 2013, Lucky Gani yang menjabat sebagai Business Group Head Windows Division Microsoft Indonesia memaparkan bahwa pengguna windows mencakup kalangan consumer umum, enterprise, education dan Government. Lucky menjelaskan bahwa masing-masing dari  segmentasi pasar produknya memiliki waktu yang berbeda-beda untuk beralih ke windows 8 dan windows 8.1, mereka memiliki roadmap sendiri-sendiri kapan melakukan migrasi. Mereka juga yang belum beralih, tidak segampang itu semena-mena langsung menggunakan windows 8. Untuk pengguna enterprise memang lebih mudah untuk memprediksi kapan mereka beralih karena biasanya mereka terjadwal. Mereka yang memiliki perusahaan dengan banyak cabang serta banyak karyawannya tidak mungkin bermigrasi dalam satu malam. Hal tersebut berlaku juga di segmen konsumen lainnya. Kalangan consumer umum menurut lucky biasanya beralih bergantung pada rentang device utilization. Mengutip dari suatu survey, di situ dikatakan bahwa masa penggunaan perangkat konsumen yang ada di Indonesia biasanya setelah 36 bulan. Jadi bagi konsumen di indonesia ialah dengan melihat kapan ia akan membeli device. Berbeda halnya dengan segmen pelajar. Mereka biasanya akan terpancing untuk melakukan migrasi ke OS baru setelah OS tersebut di kampanyekan atau setelah tahun ajaran baru. Pihak dari Microsoft pun terus melakukan promosi supaya para pengguna windows lama beralih ke windows versi terbaru. Bagaimana untuk anda sendiri? Apakah anda sudah beralih ke windows 8? Atau masih memakai windows lama, bagi anda yang lebih memilih windows lama memang pasti memiliki alasan sendiri kenapa belum beralih, namun saya sendiri sebagai penulis artikel ini sudah beralih ke windows 8 karena saya suka kepraktisannya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *